BinkamSamapta

Anggota Sat Sabhara Polres Jepara Lakukan Pengamanan Hari Paskah

Tribratanews.jateng.polri.go.id, Jepara – Guna mengantisipasi kemungkinan gangguan keamanan dan ketertiban di tempat ibadah, anggota Sat Sabhara Polres Jepara melaksanakan pengamanan Misa dan Kebaktian Paskah, kemarin Minggu (01/04/2018).

Anggota Sat Sabhara yang telah terploting melaksanakan pengamanan di gereja- gereja, melakukan sterilisasi sebelum pelaksanaan, pengamatan situasi dan kondisi lingkungan selama pelaksanaan Kebaktian guna memberikan rasa aman dan nyaman bagi para jemaat dalam melaksanakan ibadah.

Personil juga berjaga dan menyisir ulang seluruh sisi dalam dan luar gereja untuk memastikan Kebaktian Paskah dan perayaan Paskah 2018 berjalan aman dan lancar.

Dalam berjaga anggota tidak lupa memberikan pesan kamtibmas kepada masyarakat yang merayakan paskah dan memastikan bisa beribadah dengan tenang dan khusuk. Tidak lupa dalam kegiatan selalu bekerja sama dengan pihak security gereja maupun dari pihak TNI karena dalam pelaksanaan menjaga kamtibmas Polri harus selalu bersinergi dengan instansi lain.

“Jangan lengah, selalu jaga kewaspadaan berikan rasa aman kepada masyarakat, agar masyarakat dapat merasakan manfaat kehadiran anggota Polri sebagai penjamin keamanan di Negara ini,” terang Kasat Sabhara AKP Usman Jumaidi.

(Humas Polres Jepara)

Berita Terkait