Binmas

Jalin Kemitraan, Bhabinkamtibmas Polsek Jaten Hadiri Pertemuan FKPM

Tribratanews.jateng.polri.go.id, Karanganyar – Keberadaan Forum Kemitraan Polri dan Masyarakat (FKPM) di suatu desa sangat membantu kinerja Polri dalam menjaga situasi keamanan dan ketertiban masyarakat selalu aman dan tentram, sehingga harus dipupuk kerjasama antar Polri dengan anggota FKPM.

Hal ini yang dilakukan oleh anggota Bhabinkamtibmas Desa Jetis Polsek Jaten Polsek Jaten Polres Karanganyar Polda Jateng Brigadir Joko Siswanto saat menghadiri pertemuan rutin FKPM Dukuh Wates Desa Jetis Kecamatan Jaten. Jum’at (23/3) jam 20.00 WIB.

Dalam kesempatan tersebut, Brigadir Joko Siswanto mengajak sebagai anggota FKPM harus menjadi pelopor dan contoh bagi warga lainnya dalam menjaga kamtibmas lingkungannya masing-masing.

“Menjelang pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Karanganyar, jangan sampai ada anggota FKPM yang memperkeruh suasana dengan menyebarkan berita hoax untuk menyerang paslon, mari kita ciptakan Pilkada yang aman dan damai,” pesan Brigadir Joko Siswanto.

Berita Terkait