FeaturedFramePembinaan Personel

Dirtahti Polda Jateng Raih Penghargaan Kapolda

Tribratanews.jateng.polri.go.id, Kota Semarang – Sebanyak 15 Personel Polda Jateng meraih penghargaan dari Kepala Kepolisian Daerah Jawa Tengah Irjen Pol Drs. Condro Kirono M.M M.Hum. Salah satunya adalah Direktur Tahanan dan Barang Bukti Polda Jateng AKBP Eko Sumardiyanto.

Penyerahan penghargaan ini dilaksanakan di Halaman Mapolda Jateng Jalan Pahlawan Semarang, Senin (19/2/2018) usai pelaksanaan Upacara Bendera bulanan yang dihadiri oleh Wakapolda, Pejabat Utama serta seluruh personel Polda Jateng.

AKBP Eko Sumardiyanto memperoleh penghargaan atas inovasi dibidang Administrasi Surat Elektronik. Beliau membuat terobosan kreatif dibidang Dalam pemberian penghargaan ini disaksikan oleh Wakapolda, Pejabat Utama serta seluruh personel Polda Jateng. Manajemen Administrasi Surat Elektronik (SI MAS EKO) bersama dengan Brigadir Adi Julia Hermansyah.

Dalam Sambutannya, Kapolda Jateng menyampaikan apresiasi kepada 15 personel Polda Jateng.

“Kami atas nama Polda Jateng menyampaikan terima kasih atas dedikasi, inovasi serta partisipasi untuk memajukan Polda Jateng,” kata Kapolda Jateng.

Kapolda Jateng menambahkan bahwa pemberian penghargaan ini bertujuan agar personel Polda Jateng lebih semangat dalam bertugas.

PID Dittahti Polda Jateng
Brigadir Satria H.

Berita Terkait