Kapolsek Taman Hadiri Musrenbang Tingkat Kecamatan Taman

Tribratanews.jateng.polri.go.id, Pemalang – Kapolsek Taman Resor Pemalang Polda Jawa Tengah AKP Kabul Santoso menghadiri kegiatan Musyawarah Rencana Pembangunan [MUSRENBANG] tingkat Kecamatan bertempat di Pendopo Kecamatan Taman, Rabu (07/02/2018). 

Selain Kapolsek Taman hadir pula Forpimka Kecamatan Taman, SKBD Kabupaten Pemalang, Anggota DPRD, para Kepala Desa/Kelurahan se Kecamatan Taman, serta perwakilan dari 22 Desa/Kelurahan sewilayah Kecamatan Taman kurang lebih 150 orang.

Acara Musrenbang tahun 2018 dilaksanakan selasa(06/02) dipimpin langsung oleh Camat Taman dalam sambutannya Drs. BPM Wibowo memaparkan hasil pembangunan yang sudah dilaksanakan di tahun yang lalu dan rencana pembangunan kedepan yaitu pembangunan seperti insfratruktur dan layanan publik yang saat ini sangat dibutuhkan Masyarakat.

“Untuk itu kami meminta dari para perwakilan masing-masing Desa/Kelurahan untuk merencanakan skala prioritas pembangunan yang nantinya akan kami teruskan ke tingkat Kabupaten” Tuture BPM Wibowo. 

Kapolsek Taman AKP Kabul Santoso dalam kesempatan tersebut menyampaikan “Dari Kepolisian siap mendukung Kami akan pantau/awasi jalannya pembangunan diwilayah Taman ini agar dalam pelaksanaan nanti tidak adanya penggunaan dana yang tidak tepat sasaran atau disalahgunakan oleh oknum-oknum yang tidak bertanggung jawab yang akhirnya berurusan dengan Huku,” ujar Kapolsek. 

Humas Polres Pemalang 

Exit mobile version