Binmas

Kanit Binmas Polres Wonosobo Beri Penyuluhan kepada Paguyupan Kepala Desa

Tribratanews.jateng.polri.go.id, Wonosobo Polda Jateng – Hari ini Selasa, 9 Januari 2018 Paguyuban Kades Kabupaten Wonosobo ( PKKW ) ranting Watumalang berkumpul dirumah kepala desa Wonosroyo kecamatan Watumalang. Dwi Cipto Budiyono Kades Wonosroyo menjelaskan, kegiatan kumpul-kumpul para Kades se-kecamatan Watumalang ini merupakan kegiatan rutin setiap bulan yang bertujuan untuk saling bersilaturahmi sekaligus tukar informasi dan pendapat guna kemajuan desa dan kecamatan secara umum.

Kegiatan tersebut tidak disia-siakan Kanitbinmas polsek Watumalang Ipda Sugeng Hariyanto. Bersama Muspika Ipda Sugeng turut hadir dalam pertemuan tersebut. Selain memperkenalkan diri sebagai anggota baru di polsek Watumalang yang menjabat sebagai Kanitbinmas, Ipda Sugeng juga menyampaikan himbauan-himbauan kamtibmas. Dan salah satunya adalah agar jangan mudah terprovokasi oleh isu-isu yang belum pasti kebenarannya sehingga dapat merusak situasi kamtibmas wilayah khususnya Watumalang yang sudah kondusif karena tahun 2018 ini daerah Jawa Tengah akan punya gawe besar berupa pemilukada. ” Kami tidak dapat bekerja maksimal menjaga keamanan tanpa bantuan para tokoh didesa dan salah satunya adalah kepala desa “, pesan Ipda Sugeng.

Sependapat dengan Ipda Sugeng, Camat Watumalang menyampaikan bahwa hasil evaluasi kerja ditahun 2017 yang sudah baik agar terus dipertahankan untuk tahun 2018 agar lebih baik lagi. Selain itu diharapkan para kepala desa agar dapat membantu polisi menjaga keamanan dimulai dari wilayahnya masing-masing. Jaga keutuhan NKRI dengan menjaga tiga pilar yaitu Netralitas, Profesionalitas, dan Sinergitas agar keamanan tetap terjaga, tetap kondusif karena ditahun 2018 provinsi Jateng akan menghadapi pesta demokrasi yaitu pemilihan gurbenur. 

Humas Polsek Watumalang Polres Wonosobo

Berita Terkait