Tribratanews.jateng.polri.go.id, Pati – Terkait isu akan adanya aksi tawuran antar pelajar, Sat Sabhara Kepolisian Resor Pati melaksanakan patroli ke sejumlah sekolah di Pati. Rabu (13/12/2017).
Kapolres Pati AKBP Maulana Hamdan melalui Kasat Sabhara AKP Sugino mengatakan, “Kegiatan dimulai pukul 08.00 hingga 11.00 Wib siang dengan menggunakan 4 KBM Patroli dengan 20 personil Sabhara”.
Lebih lanjut, Kasat Sabhara Polres Pati menjelaskan, ada enam sekolah menengah yang disambangi oleh timnya, yakni SMK Tunas Harapan Pati, SMA Muhammadiyah Pati, SMA Nasional, SMKN 4 Pati, SMA Bopkri dan SMK Nasional Pati.
“Patroli Sekolah dilaksanakan oleh Sat Sabhara Polres Pati dengan tujuan mencegah terjadinya tawuran antar sekolah, menjaga Kamtibmas Kabupaten Pati dan menciptakan rasa aman bagi masayarakat Kabupaten Pati. Selama kegiatan berjalan lancar dan aman serta kondusif”, imbuh AKP Sugino.
Ditambahkannya, Di SMA Bopkri ditemukan tas yang berisi senjata tajam dan untuk pembinaan diserahkan pihak sekolah.
(Humas Polres Pati)