
Pelukan Kasih Sayang Bripda Arhanis pada Seorang Nenek
- Desember 12, 2017
- comments
- humas polda
- Posted in Binmas
- 0
Tribratanews.jateng.polri.go.id, Karanganyar Polda Jateng – Kasat Binmas Polres Karanganyar AKP Suwarsi.S.H.,M.H pimpin langsung kegiatan polisi peduli ke beberapa desa di wilayah Karanganyar. Selasa (12/12/2017).
Bertempat disalah satu desa Plesungan, Gondangrejo, Karanganyar Kasat Binmas AKP Suwarsi, S.H., M.H memberikan bantuan kepada mbah Darmi yang kedua matanya tidak bisa melihat (buta).
Seketika mbah darmi memeluk Bripda Arhanis yang pada saat itu berada tepat di sebelah kanan mbah Darmi. Bripda Arhanis melihat hal tersebut juga spontan memeluk mbah darmi.
” Semoga selalu diberikan kesehatan dan disayang saudara-saudara gih mbah,” ucap Bripda Arhanis sambil membalas pelukan mbah Darmi.
Arhanis- Bhayangkara PID SatBinmas Polres Karanganyar