Tribratanews.jateng.polri.go.id, Temanggung – Peringatan Maulid Nabi Muhammad Saw di Polres Temanggung dilaksanakan dengan mengadakan pengajian umum dan juga pemberian shodaqoh kepada anak yatim piatu yang bertempat di Masjid asshohabat Aspol Gemoh Temanggung dengan mengambil tema “Meneladani akhlaq dan Kepemimpinan Nabi Besar Muhammad SAW Kita Wujudkan SDM Polri Yang Unggul Dan Kompetitif.
Kapolres Temanggung AKBP Maesa Soegriwo dalam sambutannya mengajak kepada seluruh anggota agar selalu bersyukur dan dalam pelaksanaan tugas agar tidak arogan serta dilandasi dengan akhlaq yang baik.
“Syukuri apa yang ada dan selalu ingat apa yang kita lakukan akan kita pertanggungjawabkan kelak di akhirat,” ajaknya pada Jumat (01/12/17).
Maesa juga menambahkan bahwa hari ini bertepatan juga dengan kegiatan penyekatan massa yang akan berangkat ke Jakarta dalam rangka aksi 212.
“Jangan arogan dan selalu jaga kondusifitas di Kabupaten Temanggung, dalam melakukan penyekatan selalu mengedepankan prefentif,” lanjutnya.
Sementara itu KH. Fauzi Arkan dari Salatiga selaku pembicara menekankan bahwa rezeki, pangkat, jabatan itu semua ada yang mengatur, apabila iman kita kuat, rezeki halal, istrinya sholehah maka hidup akan berkah.
Fauzi melanjutkan bahwa kalau kita mau mencontoh akhlaq rosul yang pertama harus selalu mencari ilmu, bersyukur, taat kepada ulama, jangan berhenti bersedekah, menjenguk orang sakit, menjaga tali silaturahim, berbakti kepada kedua orang tua dan tidak sombong.
Dalam akhir tausiahnya KH. Fauzi juga mendoakan semoga anggota Kepolisian selalu dilindungi dalam pelaksanaan tugas, dan menjadikan tugas sebagai sarana beribadah.
(Humas Polres Temanggung)