Binmas

Tujuh Personel Polsek Pengadegan Purbalingga Ikut Sumbangkan Darah

Tribratanews.jateng.polri.go.id, Purbalingga Polda Jateng – Personel Polsek Pengadegan Polres Purbalingga mengikuti kegiatan donor darah yang digelar dalam rangka HUT PGRI tahun 2017. Kegiatan donor darah prakarsai PGRI Kecamatan Pengadegan bekerja sama dengan PMI Purbalingga yang dilaksanakan di Aula Kecamatan Pengadegan, Senin (27/11/2017).

Peserta donor dari Polsek Pengadegan berjumlah tujuh orang yang dipimpin oleh Kanit Sabhara Ipda Abdul Aziz. Pendonor darah dari polsek bergabung dengan peserta donor lainnya yang terdiri atas perwakilan guru, perangkat desa serta pegawai dinas dan instansi yang ada di wilayah Kecamatan Pengadegan.

Kapolsek Pengadegan AKP Riyatnadi mengatakan adanya kegiatan donor darah yang diselenggarakan PGRI Kecamatan Pengadegan pihaknya melibatkan anggota untuk mengikutinya. Hal tersebut dilakukan untuk ikut berpartisipasi menyumbangkan darah demi kemanusiaan.

“Total tujuh personel dari Polsek Pengadegan yang ikut kegiatan dan seluruhnya dapat diambil darahnya setelah melalui pemeriksaan terlebih dahulu,” jelasnya.

Kapolsek menambahkan dengab donor darah selain bernilai sosial juga dapat menyehatkan badan. Semoga dengan donor darah yang dilakukan anggota polsek dapat berguna bagi warga yang membutuhkan. Karena setetes darah sangat berguna bagi yang membutuhkan.

Sementara itu, petugas dari PMI bernama Muhlis mengatakan bahwa untuk donor darah yang dilaksanakan kali ini total ada 35 peserta yang mendaftarkan diri. Namun dari jumlah tersebut hanya 25 orang yang bisa diambil darahnya. Hal tersebut karena sebagian tidak memenuhi syarat untuk donor karena tensi yang tinggi atau rendah.

“Saya ucapkan terima kasih kepada seluruh peserta yang sudah mendonorkan darahnya. Semoga amal ibadahnya dapat bermanfaat bagi warga yang membutuhkan,” ucapnya.

( Humas Polres Purbalingga)

Berita Terkait