Binmas

Bhabinkamtibmas Desa Jrebengkembang Serahkan Akte Kelahiran Kepada Pihak SD Negeri I Jrebengkembang

Tribratanews.jateng.polri.go.id, Pekalongan –  Brigadir Miftakhul Hudy Bhabinkamtibmas Ds. Jrebengkembang Polsek Karangdadap Polres Pekalongan menyerahkan empat buah Akte Kelahiran kepada pihak SD Negeri I Jrebengkembang, Kamis (09/11/2017).

Penyerahan akta kelahiran ini diberikan ke pihak SD Negeri I Jrebengkembang karena ada beberapa siswanya telah selesai pengurusannya oleh Dinas Kependudukan dan catatan sipil Kabupaten Pekalongan, yang mana akte tersebut di daftarkan secara online dan tanpa biaya (gratis), sebagai Program Kerja Kapolres Pekalongan dalam rangka peringatan HKGB Cabang Pekalongan tahun 2017.

“Terimakasih kepada Polisi dan Kapolres Pekalongan atas pelayanan kepengurusan Akta kelahiran yang sampai saat ini saya pegang, ini sangat membantu masyarakat yang belum punya akte dan juga gratis  ” kata Kepala sekolah SD Negeri I Jrebengkembang.

Kapolsek Karangdadap Polres Pekalongan AKP I Wayan Gelgel secara terpisah melalui Bhabinkamtibmasnya menjelaskan, ini adalah langkah kongkret Kepolisian, terutama Kapolres Pekalongan yang memprogramkan seluruh warga kab.pekalongan harus mempunyai Akte Kelahiran. (Agus. A)

Editor : Humas Polres Pekalongan

Berita Terkait