Tribratanews.jateng.polri.go.id, Grobogan Polda Jateng –Polsek dan dan Koramil Ngaringan melaksanakan kegiatan patroli bersama di wilayah hukum kecamatan Ngaringan, Sabtu (30/9/2017) siang.
Kegiatan patroli dan pengamanan gabungan ini bukan yang pertama kali dilakukan. Ini kegiatan rutin dalam rangka cipta kondisi aman di lingkungan masyarakat.
Kegiatan patroli ini sekaligus memberikan himbauan pada masyarakat yang ditemuinya. Mereka pun bercengkrama hangat dengan masyarakat yang kala itu sedang kumpul santai.
Sekaligus menyampaikan beberapa imbauan kamtibmas, mulai dari mengimbau untuk menjauhi narkoba dan obat-obatan berbahaya.
Juga mengimbau warga yang sedang santai agar kiranya sambil terus memantau situasi keamanan tempat tinggalnya.
“Jika ada orang tak dikenal atau pendatang baru, bisa kiranya diawasi. Jika gerak-gerik nya mencurigakan, laporkan ke kami,” kata petugas patroli.
Jajaran Polsek dan Koramil mengingatkan para anak muda untuk kiranya memperbanyak kegiatan yang positif. Tak lupa juga tim gabungan memberi pesan imbauan kamtibmas.
“Giat gabungan ini dalam rangka cipta kondisi ke kawasan rawan di wilayah Ngaringan,” kata Kapolsek Ngaringan AKP Edy Purwanto.
Dilanjutkannya, kegiatan ini dilakukan demi terciptanya rasa aman dan nyaman bagi semua lapisan masyarakat.
“Ini juga bukti kekompakan dan sinergitas antara TNI dan Polri. Bersama kami cipta kondisi, berikan rasa aman dan nyaman bagi masyarakat,” ungkapnya