BinkamSamapta

Antisipasi Tindak Kejahatan, Polsek Klego Tempatkan Anggota di Tempat Strategis

Tribratanews.jateng.polri.go.id, Boyolali – Langkah Polsek Klego Polres Boyolali, Polda Jateng selalu menempatkan anggotanya ditempat – tempat strategis sebagai upaya mengantisipasi terjadinya tindak kejahatan.
Seperti halnya kali ini Briptu M.Syafi’i dan Bripda Romario selaku anggota Sabhara Polsek Klego, Polres Boyolali saat melakukan tugas Patrolinya singgah di Desa Sumberagung Kecamatan Klego Kabupaten Boyolali ,yang mana wilayah ini merupakan daerah perbatasan dengan wilayah Kecamatan Andong , Selasa(12/9) pagi ini.
“Pelaksanaan Patroli merupakan  bagian dari bentuk pelayanan kami kepada masyarakat dalam upaya mencegah terjadinya tindak pidana, untuk itu kami dalam melakukan patroli tidak harus selalu berjalan, namun sekali – kali juga perlu berada di salah satu titik atau dengan cara stasioner di tempat yang kami anggap rawan terjadinya tindak pidana”, tutur Briptu M.Safi’i saat melakukan tugas Patrolinya kali ini.
Dalam kesempatannya, salah satu warga saat dihampiri petugas Patroli mengatakan sangat senang dengan  adanya petugas Polisi yang selalu berpatroli seperti ini, “kami selaku warga bisa merasa nyaman dan aman manakala kami sedang beraktifitas kesehariannya seperti ini selalu ada bapak – bapak Polisi yang berpatroli “,ucap Sumanto pemilik beberapa kios yang ada di Desa Sumberagung Kecamatan Klego Boyolali.
“Harapan kami selaku warga diwilayah kecamatan Klego Kabupaten Boyolali, tolong kepada bapak – bapak Polisi selalu ada ditengah – tengah masyarakat, karena dengan melihat adanya sosok Polisi berseragam seperti ini, para pelaku tindak kejahatan minimal  akan mengurungkan niatnya untuk berbuat  kejahatan,”ungkapnya. ( Humas Klego )

Berita Terkait