Binkam

Seorang Kakek Tanpa Identitas Ditemukan Tewas Di Tambak Juwana

Tribratanews.jateng.polri.go.id Pati – Seorang tunawisma ditemukan warga tewas di area tambak turut Desa Growong Lor,  Kecamatan Juwana, Pati, Jumat (01/09/2017) malam. Nahasnya, saat ditemukan, tidak didapati identitas di lokasi Tempat Kejadian Perkara.

 “Kami tidak menemukan identitas korban di TKP, begitupun menurut keterangan warga korban meruapakan seorang tunawisma,” papar Kapolres Pati, AKBP Maulana Hamdan melalaui Kapolsek Juwana, AKP Sumarni, Sabtu (02/09/2017).

 Lanjutnya, korban pertama kali ditemukan petani tambak, Daryadi (40) warga Desa Ketip RT 03/RW 02, Kecamatan Juwana, Pati sekitar pukul 18.00 WIB. Saat itu, Daryadi hendak memberikan sate kepada korban.

  “Saat dipanggil beberapa kali oleh saksi, korban tidak menjawab dari dalam gubuk area tambak milik Talkah yang biasanya di tinggali korban. Kemudian, saksi menengok ke dalam gubuk dan melihat korban sudah dalam keadaan meninggal dunia,” ungkap AKP Sumarni.

 Melihat keadaan yang demikian, imbuhnya, Daryadi kemudian meminta bantuan kepada warga di sekitar TKP, untuk kemudian dilaporkan ke Mapolsek Juwana. “Mendapat laporan adanya orang meninggal dunia, kami langsung mendatangi lokasi,” jelasnya.

 Saat ditemukan, kondisi mayat sudah kaku juga tidak mengenakan baju, keluar sperma dari kemaluan korban, mata melotot. Selain itu, tidak ditemukan adanya tanda-tanda penganiayaan pada tubuh korban.

 “Diperkirakan korban berusia 70 tahun dan panjang mayat  174 sentimeter. Jika ada warga yang merasa ada anggotanya yang hilang, dan mirip dengan ciri-ciri korban harap segera melaporkannya kepada kami,” pungkasnya..

 (Pram Ershi)

Berita Terkait