BinkamGiat Ops

Puluhan Botol Miras Diamankan Saat Operasi Pekat Polsek Tirto

Tribratanews.jateng.polri.go.id, Kota Pekalongan – Untuk menciptakan kondisi yang kondusif di Kota Pekalongan khususnya di Kecamatan Tirto, Polsek Tirto, Polres Pekalongan Kota melaksanakan operasi pekat, Kamis Malam (3/8).
Operasi penyakit masyarakat tersebut dipimpin langsung oleh Kapolsek Tirto Polres Pekalongan Kota AKP Trismianto.
Dalam pelaksanaan operasi penyakit masyarakat tersebut berhasil mengamankan puluhan botol miras dari rumah seseorang berinisial I (34) warga Dukuh Congkra Galih Desa Dadirejo Rt 01 Rw 02 Kecamatan Tirto Kabupaten Pekalongan.
Dari rumah I, petugas berhasil mengamankan miras sebanyak 79 botol berbagai merk berupa 64 botol AO besar, 4 botol AO kecil, 2 botol kolesom, 2 botol anggur merah, 5 botol bir anker dan 2 botol mix max.
Kepala Kepolisian Sektor Tirto AKP Trismianto yang memimpin operasi tersebut menerangkan, pihaknya akan terus menggencarkan operasi penyakit masyarakat guna menciptakan situasi yang kondusif di wilayah Kecamatan Tirto.
Sementara itu penjual miras dikenakan pasal tipiring dan disidangkan di Pengadilan Negeri Pekalongan.
[Humas Polres Pekalongan Kota]

 

Berita Terkait