Mitra PolisiPembinaan Personel

Dukung HUT Koperasi ke-70, Personel Polsek Tangen Sragen ikut Donor Darah

tribratanews.jateng.polri.go.id, Sragen – Dukung sukses penyelenggaraan rangkaian kegiatan hari ulang tahu  Koperasi ke 70 tahun 2017 di kecamatan Tangen , Kapolsek Tangen Polres Sragen Polda Jawa Tengah AKP Sartu kerahkan personil ikuti kegiatan donor darah, Senin (31/07/2017).
Donor darah diikuti oleh hampir setengah kekuatan personil Polsek Tangen, hal ini diungkapkan Kapolsek Tangen dalam pernyataannya, “ kami akan mendukung sepenuhnya kegiatan yang diselenggarakan oleh KPRI Tangen ini, terlebih donor darah adalah kegiatan sosial, dan amalan kita untuk berbuat baik kepada sesama, “ tuturnya.
Selain mengikuti donor darah, dalam kegiatan ini di gelar pula pengobatan gratis serta pembagian sembako gratis dalam rangka hari ulang tahun koperasi ke 70 ini, digelar di gedung KPRI Tangen dengan mengunduh tema  Koperasi kuat menjamin pemerataan ekonomi mewujudkan keadilan sosial, dihadiri pula oleh Muspika kecamatan tangen, team PMI kabupaten Sragen, serta warga Tangen sejumlah 250 peserta.
Dalam sambutan yang di sampaikan Ketua Koperasi Yusuf Purnomo mengatakan ucapan syukur kepada Allah SWT, bersama koperasi kita akan mewujudkan kesejahteraan pemerataan, selalu jaga kekompakan anggota dan senantiasa jalin silaturahmi yang baik,dengan Bhakti sosial, kita akan membantu warga yang tidak mampu, “  ucapnya.
(Tatik – Humas Polres Sragen)

Berita Terkait