tribratanews.jateng.polri.go.id,Batang – Mengantisipasi adanya wisatawan yang melakukan mandi atau berenang di pantai, Polsek Tulis melakukan patroli sekalian binluh kepada warga masyarakat yang sedang mandi atau berenang di pantai Ujungnegoro Kandeman Batang, Sabtu (1/07/2017).
Untuk mencegah terjadinya laka di laut Kapolsek Tulis Polres Batang Polda Jateng AKP I. Wayan Sono melakukan patroli di Obyek Wisata Pantai Ujungnegoro Kandeman Batang dan memimpin langsung giat patroli tersebut sambil menyisir bibir pantai guna mencegah pengunjung mandi atau berenang laut.
“Gelombang laut di bibir pantai Ujungnegoro ini bila tinggi dikhawatirkan dapat membahayakan keselamatan para pengunjung itu sendiri,” jelas Kapolsek Tulis AKP I. Wayan Sono.
Meski sudah ada larangan resmi, personil Polsek Tulis dan PAM swakarsa tetap melakukan patroli sekitar bibir pantai guna melarang pengunjung mandi dan berenang di laut. Antisipasi ini dilakukan agar jangan sampai pengunjung mencuri kesempatan untuk berenang di lautan.
“Kami tidak mau kecolongan dengan adanya pengunjung yang mandi atau berenang di laut karena sudah banyak korban terjadinya Laka Laut (terseret ombak). Karenanya, patroli dilakukan setiap saat guna mencegah pengunjung mandi di laut agar tidak terjadi Laka Laut, ,” tegas Kapolsek Tulis AKP I. Wayan Sono.
Untuk Kendaraan parkirlah di tempat yang aman, atau titipkan pada tukang parkir dan kondisi motor harus sudah terkunci stang, kalau bisa dikasih kunci ganda.
“ Hal ini untuk mencegah terjadinya Curanmor yang sekarang ini sedang marak-maraknya di wilayah Tulis ini, “Imbuh Kapolsek Tulis