BinkamGiat OpsMitra PolisiSamapta

Polres Grobogan turunkan Personil Amankan Obyek Wisata Kedungombo

Tribratanews.jateng.polri.go.id, Polres Grobogan – Polisi di Kabupaten Grobogan, tak mau kecolongan adanya keonaran ataupun gangguan keamanan lainnya selama musim libur Lebaran 2017.
Salah satunya tempat wisata di Waduk Kedung Ombo, Grobogan. Jumlah personel polisi yang disiagakan di tempat itu pada libur Imlek, Senin (27/6/2017) dilipatgandakan. Terlebih di waduk ini, kerawanan adanya pengunjung yang tenggelam juga cukup tinggi. Terutama anak-anak.
Kapolsek Geyer AKP Sunaryo mengatakan, pihaknya telah berkoodinasi dengan berbagai pihak untuk melakukan pengamanan di lokasi waduk.
“Selain itu kami juga lebih intensif memberikan pengarahan kepada pengunjung, agar anak kecil yang dibawa jangan terlepas dari perhatian orang tuanya. Soalnya, kawasan ini sangat luas dan Waduk Kedungombo ini juga sangat dalam,” katanya.
Selain pengamanan dari aparat polsek, personel dari Sat Sabhara Polres Grobogan juga dikerahkan. Polisi lalu lintas juga diperbantukan, untuk ikut mengatur arus lalu lintas di lokasi.
Kapolres Grobogan AKBP Satria Rizkiano SIK MSi MM menambahkan, “Selama Lebaran ini kami kami menempatkan sejumlah personil guna memback-up Polsek Geyer, serta petugas keamanan internal yang akan menjaga keamanan di Waduk Kedung Ombo. Hal ini kami lakukan, karena ada peningkatan pengunjung dalam masa liburan ini,” ujar Kapolres.
Selain menambah personel pengamanan, pihak kepolisian sebelumnya juga menggelar koordinasi dengan pengelola objek wisata. Di mana, pihak pengelola diminta mempersiapkan diri menyambut adanya peningkatan pengunjung.

Berita Terkait