Tribratanews.jateng.polri.go.id, Brebes – Jelang Lebaran, pengamanan di perbankan dan toko perhiasan di Kabupaten Brebes terus diperketat. Pengamanan ini tidak lain untuk memberikan kenyamanan baik perbankan maupun toko perhiasan yang terus meningkat menjelang Lebaran tahun ini.
Kapolres Brebes AKBP Luthfie Sulistiawan menyampaikan untuk mengantisipasi tindak kejahatan di perbankan dan toko perhiasan, pihaknya akan menurunkan anggota dalam memantau situasi dan kondisi menjelang lebaran. Apalagi, di Brebes Kota ada beberapa perbankan dan toko emas yang sudah mengalami peningkatan jelang lebaran ini.
“Menjelang lebaran pengamanan lebih kami optimalkan. Khususnya di perbankan dan toko perhiasan,” ungkap Kapolres Brebes AKBP Luthfie Sulistiawan saat ditemui di ruang kerjanya, Kamis (15/6) kemarin.
Guna mengamankan obyek-obyek tersebut, puluhan persone diterjunkan. Menurutnya, hal ini dilakukan untuk menjaga situasi kondusif sebelum pengamanan arus mudik. “Puluhan personil kita turunkan. Sebelum mengamankan arus mudik, kita amankan terlebih dahulu perbankan dan toko perhiasan yang ada di Kabupaten Brebes,” imbuhnya.
Selain itu, pihaknya juga menyiapkan anggota untuk melakukan patroli dibeberapa tempat lainnya yang dianggap rawan kejahatan. Pada setiap pelaksanaan patroli, anggota gabungan dilengkapi dengan senjata laras panjang.
Ditambahkan Luthfie, khusus untuk pasca lebaran pihaknya juga akan menurunkan personil dibeberapa tempat obyek wisata yang ada di Kabupaten Brebes. Karenanya, pihaknya akan berkordinasi dengan 17 polsek yang ada di Kabupaten Brebes.
“Kita akan berkordinasi dengan polsek-polsek yang ada di Brebes untuk mengamankan obyek wisata yang mengalami kenaikan saat lebaran nanti. Ini tidak lain untuk antisipasi hal-hal yang tidak diinginkan,” pungkasnya.(Hms)