BinkamGiat Ops

Antisipasi Kenaikan Harga Menjelang Idul Fitri, Polsek Bumiayu Sambang Pasar

Tribratanews.jateng.polri.go.id, Brebes – Mengantisipasi kenaikan harga sembilan bahan pokok jelang Idul Fitri maka Polsek Bumiayu Resor Brebes di bawah kepemimpinan AKP Wawan Dwi Leksono melaksanakan kegiatan cek harga sembako di tiap pasar atau yang biasa dikenal juga dengan istilah Blusukan (15/06).

Kegiatan blusukan ditujukan kepada para pedagang sembako di beberapa Pasar di wilayah Kecamatan Bumiayu, seperti Pasar Jatisawit, Pasar PKL Kalierang dan Pasar Induk Bumiayu. Dari pantauan Unit Intel dan anggota lainnya yang melaksanakan blusukan didapatkan hasil harga sembako tidak terlalu naik secara tajam.

Dari kegiatan blusukan tersebut diperoleh daftar harga sembako daei sembilan bhn pokok berupa Beras IR 64 : Rp. 10.000,-/Kg, Minyak Goreng Curah, Rp. 13.000,-/Kg, Daging Sapi : Rp. 120.000,-/Kg, Ayam Kampung : Rp. 65.000,-/Kg, Cabe Merah Bawang Merah : Rp. 28.000,-/Kg masih dalam kisaran normal.

Menurut AKP Wawan kegiatan ini harus sering dilaksanakan sebagai antisipasi lonjakan harga dan bentuk laporan terhadap pimpinan. Agar jika suatu saat nanti harga sembako naik secara drastis maka dapat langsung dilakukan penyelesaian oleh instansi terkait agar tidak menimbulkan permasalahan diantara warga.

“Kami akan rutin melaksankan kegiatan cek harga sembako di tiap Pasar yang berada di wilayah Bumiayu agar jika terjadi lonjakan harga maka dapat langsung ditangani,” pungkas AKP Wawan.(Hms/PID Bumiayu)

Berita Terkait