Binmas

Si Polisi Desa Karangdadap yang Begitu Ringan Tangan

Tribratanews.jateng.polri.go.id, Pekalongan –  Sikap kepedulian tercermin dari perilaku sederhana. Berbekal keikhlasan hati saat melihat orang lain dan lingkungan sekitar yang memerlukan bantuan atau pertolongan. Ungkapan ini nampaknya benar-benar dicamkan oleh seorang Bhabinkamtibmas Polsek Karangdadap Polres Pekalongan . Sabtu (3/6/2017) malam.

Brigadir Miftakhul Hudy, seorang Bhabinkmatibmas Desa Kedungkebo Kecamatan Karangdadap seperti biasa melaksanakan sambang desa binaannya. Kebetulan di desa itulah ada seorang warga yang memerlukan bantuan menaikkan gabah yang sudah terbungkus karung hendak di naikkan ke atas mobil pic up yang mau di bawa ke ricemil terdekat.

maklum saja, transportasi umum memang sangat minim di desa Kedungkebo. Masyarakat yang berdomisili di perbukitan lebih menyukai kendaraan pickup untuk membawa barang hasil panen padinya. Selain lebih murah juga lebih luas dan bisa menampung banyak barang.

Tak mau berpangku tangan, segera saja Brigadir Miftakhul Hudy yang juga anggota Polsek Karangdadap Polres pekalonga ini menyingsingkan lengan baju membantu menaikkan itu ke atas kendaraan.

Awalnya Bapak itu menolak dengan alasan sungkan karena berbaju dinas. Namun dengan keramahannya, Miftakhul Hudy menjelaskan bahwa hal tersebut adalah kewajibannya.

“Kasihan, apalagi bapak itu dalam keadaan kecapaian. Spontan saja saya membantu, bukan hal besar kok”, ujar Brigadir Miftakhul Hudy merendah.

Sementara itu Kapolsek Karangdadap,  AKP I Wayan Gelgel dalam sebuah kesempatan pernah menegaskan, bahwa sebagai representasi negara, Polri harus selalu hadir ditengah masyarakat. Semua itu dapat terwujud apabila tiap anggota Polri tahu diri dan tahu lingkungan.

“Dari tahu diri dan tahu lingkungan akan tumbuh kepedulian. Dan dari kepedulian akan menciptakan simpati”, ujar AKP I Wayan Gelgel.

Berita Terkait