Binmas

Brigadir Sartono Sambangi Pengrajin Batik Lokal di Desa Gumawang

Tribratanews.jateng.polri.go.id, Pekalongan – Bhabinkamtibmas Polsek Wiradesa Polres Pekalongan Brigadir Sartono SH  melaksanakan giat patroli serta sambang di kerajinan batik tulis Kel. Gumawang, Wiradesa sambil binluh tentang Kamtibmas.

Batik tulis tersebut merupakan usaha individu milik Bapak Parno yang merekrut karyawan masyarakat asli Gumawanhguna membangun sumber daya lokal. Minggu, (02/06/2017) pagi tadi

Kain batik yang sudah selesai proses dijualbelikan di Grosir Pantura, Siwalan, Sragi.

Dalam kesempatan sambang ini, Brigadir Sartono memanfaatkan untuk belajar cara membatik dan mengenal proses-prosesnya hingga kain batik siap dijual belikan.

“Saya senang sekali bila ada usaha secara mandiri dari masyarakat terutama usaha pembuatan batik tulis, karena hal ini merupakan langkah pelestarian salah satu budaya negeri kita,  Indonesia.” Kata Brigadir Sartono

Selain itu Brigadir Sartono juga mengunjungi pusat menjahit pakaian di  gumawanh, Wiradesa.

Berita Terkait