BinkamBinmasSamapta

Tekankan Zero Miras, Polsek Matesih Karanganyar Amankan Hajatan Warga

Tribratanews.jateng.polri.go.id, Karanganyar – Untuk mewujudkan Karanganyar bebas pekat, Polsek Matesih Polres Karanganyar mengamankan tempat-tempat yang ditengarai menjadi tempat peredaran minuman keras (miras), salah satunya dimana warga menggelar hajatan dengan hiburan orkes musik. Rabu (03/05/2017) malam.
KSPK Polsek Matesih Aiptu Jarwanto yang memimpin jalannya pengamanan menuturkan bahwa dalam pengamanan ini Polsek Matesih fokus pada peredaran miras karena disinyalir karena pengaruh miras bisa memicu keributan sesama penjoget.
Dengan adanya pencegahan peredaran miras ini diharapan kegiatan hiburan dapat berjalan dengan aman.
“Kita usahakan zero miras, tidak kompromi lagi dengan para penjoget yang menenggak minuman keras,” ujar Aiptu Jarwanto saat ditemui disela-sela pengamanan di Dusun Bonmiri Desa Dawung.
Dalam rangka menyukseskan program Kapolres Karanganyar, AKBP Ade Safri Simanjuntak SIK, MSi yang telah mencanangkan “Karanganyar Bebas Pekat” Polsek Matesih terus berupaya agar wilayah Kecamatan Matesih terbebas dari penyakit masyarakat (pekat). Salah satunya dengan menjaga ketat hajatan yang dimungkinkan banyak penenggak minuman keras.
Wardoyo Bhayangkara PID Promoter Polsek Matesih.

Berita Terkait