Binkam

Polsek Purwojati Banyumas Cegah Gangguan Kamtibmas Melalui Patroli dan Sambang

Tribratanews.jateng.polri.go.id, Banyumas – Anggota Polsek Purwojati, Polres Banyumas, Polda Jawa Tengah guna cegah gangguan kamtibmas dilaksanakan patroli dan sambang warga masyarakat dan pos kampling, Senin (24/4-2017).

Kapolres Banyumas AKBP Azis Andriansyah, S.H., S.I.K., M.Hum melalui Kapolsek Purwojati AKP Hartoyo mengatakan bahwa untuk selalu menjaga situasi kamtibmas yang aman tertib dan kondusif. Polsek Purwojati selalu melaksanakan upaya untuk mencegah sekecil apapun bentuk gangguan kamtibmas dan bentuk pelanggaran hukum. Upaya Polsek Purwojati salah satunya adalah selalu melaksanakan patroli dan sambang.

Setiap malam kendaraan dinas backbond selalu nyalakan blue light diwilayah Purwojati. Dalam pelaksanaan patroli anggota juga menyambangi warga masyarakat yang dijumpai untuk menyampaikan pesan kamtibmas agar masyarakat ikut berpartisiasi menjaga situasi kamtibmas yang aman dan kondusif dengan ikut peka dan peduli akan lingkungan sekitar dan hal-hal yang dimungkinkan dapat menimbulkan gangguan kamtibmas.

Anggota juga tidak lupa menyambangi penjaga malam gedung sekolah, Pemerintahan dan obyek vital dan selalu mengingatkan untuk selalu waspada dan siap siaga.
Pos kampling menjadi tempat anggota melepas lelah setelah melaksanakan patroli untuk sambil melepas lelah anggota memberikan semangat kepada petugas ronda dan mengingatkan untuk selalu waspada dan semngat dalam menjalankan tugas menjaga keamanan dan ketertiban lingkungan.

“Semua dijalankan dengan penuh semangat dan ikhlas demi selalu terwujudnya situasi wilayah Purwojati dan sekitarnya yang aman tertib dan kondusif.”, pungkasnya.

(Nugroho SB Humas Polsek Purwojati/PID Promoter Humas Polres Banyumas)

Berita Terkait