Tribratanewspoldajateng.com, Banyumas – Dalam upaya mencegah gangguan keamanan serta kemacetan lalulintas terutama pada jam rawan, Ka SPK Polsek Rawalo, Polres Banyumas, Polda Jawa Tengah Aiptu Tanto beserta anggota melaksanakan patroli sambang dan pengaturan lalulintas pada jam rawan anak-anak pulang sekolah, Selasa (18/4/2017).
Kapolres Banyumas AKBP Azis Andriansyah, S.H., S.I.K., M.Hum melalui Kapolsek Rawalo AKP Sumidi mengatakan tujuan selain patroli untuk mencegah gangguan keamanan, Anggota juga mengatur lalulintas pada jam rawan anak-anak pulang sekolah.
“Selain melaksanakan patroli secara rutin untuk mencegah gangguan keamanan, kami juga mengatur lalu lintas melayani pengguna jalan pada jam anak pulang sekolah.”, ungkap Kapolsek.
Selain itu, Kapolsek mengungkapkan bahwa Anggota juga menyambangi proyek Double Track Desa Tambaknegara Rawalo dan memberikan himbauan kamtibmas kepada pekerja agar berhati hati dalam mengatur kendaraan yang keluar masuk proyek.
(Gusnimar Humas Polsek Rawalo/PID Promoter Humas Polres Banyumas)