BinkamPembinaan Personel

Kapolsek Tengaran Polres Semarang Lakukan Pemeriksaan Senjata Api Organik Dinas

Tribratanewspoldajateng.com, Kab. Semarang – Kapolsek Tengaran AKP Kuwat Slamet bersama anggota Polsek Tengaran Polres Semarang, Jawa Tengah melakukan pemeriksaan senjata api organik dinas/inventaris Polsek Tengaran. Sabtu (15/04/2017)

Tujuan dilakukan pemeriksaan Senjata api organik dinas Polsek Tengaran untuk mengecek kesiapan dan disiplin anggota dalam penggunaan senjata api terutama mengenai jumlah senjata api, kebersihan, penggunaan, penyimpanan dan keutuhan dari senjata api tersebut serta tidak ada penyalah gunaan senjata api oleh anggota Polsek Tengaran.

Hasil pemeriksaan senjata api Inventaris Polsek Tengaran dalam keadaan siap oprasional dan lengkap. 

Ida – Humas Polres Semarang

Berita Terkait