BinkamGiat OpsLantas

Antisipasi Kemacetan Arus, Polres Klaten Terjunkan Regu Pengurai

tribratanews.jateng.polri.go.id/ , Klaten – Satu regu pengurai disiapkan Satuan Lalu – lintas Polres Klaten dalam mengantisipasi penumpukan arus lalu – lintas selama libur panjang tiga hari kedepan. 
Kasat Lantas Polres Klaten AKP Adityawarman mewakili Kapolres Klaten AKBP M. Darwis , Jum’at (14/4/2017) mengatakan regu pengurai disiapkan secara khusus untuk reaksi cepat pada saat arus lalu lintas mengalami kepadatan bahkan kemacetan.
“Dihimbau kepada masyarakat agar selalu hati-hati dijalan serta utamakan keselamatan dalam berlalu-lintas, ” ujarnya. 
Tak hanya itu, Polres juga menyiagakan personel yang terploting diruas-ruas jalan guna memperlancar arus dan menekan angka kecelakaan. 
Lebih lanjut,  Polres bersama Polsek jajaran akan melakukan patroli serta pengamanan di tempat-tempat wisata guna menekan angka kriminalitas. 
(Humas Polres Klaten)

Berita Terkait