Pelayanan Rutin Pada Masyarakat Selalu Terlihat di Area Pasar Ngadirojo

Tribratanewspoldajateng.com – Wonogiri,  Pelayanan kepada masyarakat selalu terlihat setiap pagi sejak pukul 06.15 sd 08.00 WIB, Kapolsek Ngadirojo AKP Budiyono,SH, bersama para Kanit dan seluruh anggota  melaksanakanan Giat Ambang  gangguan pagi, meliputi pengamanan dan pengaturan lalu lintas di depan Pasar Ngadirojo.

Sebagai wujud pelayanan kepada masyarakat telah terlihat yakni, salah satu petugas kepolisian Polsek Ngadirojo dengan tanggap dan peduli langsung menolong seorang nenek yang ingin menyebrang jalan di depan pasar ngadirojo.

Kapolsek Ngadirojo AKP Budiyono ,SH mengatakan “Apa yang dilakukan anggota  yang membantu Nenek tersebut merupakan bentuk pelayanan Polisi terhapad masyarakat”.

“Ini merupakan salah satu bentuk pelayanan kami untuk memberikan rasa nyaman, aman dan menciptakan Kamseltibcar Lantas kepada masyarakat yang melintas supaya aman dan lancar tentunya agar selamat sampai tujuan” katanya.// (iwan tribratanews).

Exit mobile version