Binkam

Polres Tegal Lakukan Pengamanan Naskah Ujian Nasional

Tribratanewspoldajateng.com, Tegal – Anggota Satuan Sabhara Kepolisian Resor Tegal melaksanakan kegiatan Pengamanan Naskah Ujian Nasional Tahun 2017-2018 yang bertempat di SMA Negeri 1 Slawi Kecamatan Slawi Kabupaten Tegal, Selasa (11/04/2017).

Kegiatan pengamanan Naskah Ujian Nasional ini dijaga opleh gabungan bersama Staf Tata Usaha dan Petugas Keamanan Sekolah. Tujuan dilaksanakan pengamanan Naskah UN ini untuk mencegah terjadinya pencurian atau pembobolan Naskah UN yang mengakibatkan terhambatnya pelaksanaan Ujian Nasional.

Menurut Kapolres Tegal AKBP Heru Sutopo, SIK melalui Kasat Sabhara Polres Tegal AKP Aries Heriyanto, SH mengatakan untuk menjamin keamanan naskah ujian nasional tingkat SMA walau sudah tersimpan di ruang khusus, maka anggota Sabhara melakukan pengamanan Naskah UN supaya tidak terjadi kebocoran naskah ujian.

Berita Terkait