Tribratanewspoldajateng.com, Demak – Kasat Polair Polres Demak IPTU I Gede Sucitra.SH bersama BKO Sat Polair Polda Jateng dan Dinas Kelautan serta Angkatan Laut mengajak para nelayan untuk peduli terhadap ekosistem laut. Rabu ( 05/04/2017)
Sambil berpatroli di laut, tim gabungan melakukan pembinaan dan penyuluhan kepada para nelayan yang ada di perairan ujung Menco, dan diimbau kepada para nelayan agar tidak memakai jaring jenis Bolga dan alat alat yang dapat membahayakan dan merusak ekosistem laut.
Dengam dilakukan pembinaan dan penyuluhan kepada para nelayan, Polisi beserta tim berharap ada kepedulian bersama terhadap kelestarian ekosistem laut.
Dalam kesempatan tersebut, Tim gabungan selain menekankan kepada para nelayan untuk menggunakan alat tangkap yang ramah lingkungan, para nelayan juga diimbau agar pembuangan limbah atau sampah jaring juga jangan sembarang dilempar ke laut karena sampah sisa-sisa jaring akan menjadi perangkap yang mematikan bagi satwa lain di laut.
Kepala Kepolisian Resor Demak AKBP Sonny Irawan.SIK.MH melalui Kasat Polair IPTU I Gede Sucitra.SH mengungkapkan bahwa pihaknya akan selalu gencar melaksanakan pembinaan dan penyuluhan kepada para nelayan dan masyarakat sekitar untuk bersama sama menjaga ekosistem laut.
Penulis : Enny_smde