Lantas

Antisipasi Kecelakaan, Satlantas Polres Tegal Kota Patroli Sambang Perlintasan Kereta

Tribratanewspoldajateng.com, Kota Tegal – Pengguna jalan khususnya para pengendara kendaraan diminta waspada dan berhati-hati saat melintas di perlintasan jalur kereta api. Apalagi disaat musim penghujan, selain licin juga dapat mengakibatkan kecelakaan yang fatal.

 

Mengantisipasi jatuh korban, Satuan Lalulintas Polres Tegal Kota Polda Jateng melakukan patroli sambang untuk mensosialisasikan serta pengawasan agar para pengendara termasuk petugas jaga perlintasan memperhatikan keselamatan. Rabu (29/03/2017).

 

Kapolres Tegal Kota AKBP Semmy Ronny Thabaa,SE melalui Kasat Lantas, AKP Sri Ningsih Iriani,SH mengatakan, di wilayahnya terdapat sejumlah pintu perlintasan kereta api. Hal ini, tentunya menjadi perhatian pengamanan dari pihak kepolisian.

 

“Selain hujan, juga disebabkan kondisi dan posisi lintasan rel kereta lebih tinggi dari permukaan jalan. Salah satunya di perlintasan kereta api Tirus. Jadi sangat diharapkan kewaspadaan,” Kata AKP Sri Ningsih Iriani,SH.

 

Menurutnya kondisi perlintasan tersebut juga sangat rawan. Tidak jarang banyak pengendara terutama sepeda motor yang terjatuh apalagi tidak memahami cara saat melintasi, bahkan ada angkutan umum yang terhenti karena roda kendaraan terhalang rel.

 

Seperti diketahui akibat kejadian tersebut menyebabkan arus kendaraan yang melintas di perlintasan Tirus sempat tersedat, Selasa (28/03) malam. Hingga menyebabkan jadwal perjalanan kereta api Bangun Karta dari Jakarta ke Surabaya sementara mengalami keterlambatan di Stasiun Brebes.

 

Sementara itu, dari hasil koodinasi bersama pihak terkait telah dilakukan upaya perbaiki sementara dengan melakukan penggurukan dan akan disempurnakan menjelang pelaksaan Operasi Ramadaniya 2017 mendatang.

 

( Humas Polres Tegal Kota )

Berita Terkait