Polres Salatiga Gelorakan Sosialisasi Penerimaan Anggota Polri

tribratanews.jateng.polri.go.id/, Salatiga – Untuk menjaring animo masyarakat untuk menjadi anggota Polri diperlukan sosialisasi ke berbagai lapisan masyarakat, apalagi saat ini rekruiten Polri sangat besar jumlahnya.

Kapolsek Argomulyo AKP Rochadi Pamungkas SH telah memerintahkan seluruh anggotanya khususnya Personil Bhabinkamtibmas untuk mensosialisasikan penerimaan Anggota Polri, baik pada saat sambang kewilayahan maupun pada saat ada kegiatan masyarakat di wilayahnya.

Seperti halnya yang dilakukan oleh Kanit Binmas Polsek Argomulyo Iptu Widiyarto SH bersama Babhinkamtibmas Wilayah Cebongan Bripka Farchan pada saat melaksanakan sambang wilayah pada hari Senin 20/03/2017 di Kantor Kelurahan Cebongan ada pertemuan PKK, hal ini dimanfaatkan untuk melaksanakan sosialisasi tentang penerimaan anggota Polri, dijelaskan pula bahwa Prinsip penerimaan  Polri yaitu BETAH (Bersih, Trasparan, dan Humanis) dan tidak ada pungutan biaya alias gratis serta bebas dari KKN. Silahkan yang punya keluarga, sanak saudara yang berminat jadi anggota polisi dan memenuhi syarat segera mendaftarkan ke Polres Salatiga jelas Aiptu Widi.

Atas informasi dan sosialisasi yang dilaksanakan Polsek Argomulyo kelompok PKK tersebut sangat berterima kasih dan akan menyampaikan kepada sanak keluarga maupun tetangga dan kerabatnya. “Bangga rasanya kalo saudaranya ada yang bisa jadi polisi” kata ibu Ida sambil tersenyum.

Ditempat terpisah Kapolsek Argomulyo menyampaikan bahwa kebutuhan Personil Polri masih sangat banyak sehingga tahun 2017 ini Polri akan melaksanakan rekrutmen Angota Polri sebanyak14.000 personil dan polwan 500 orang.

Bagi warga masyarakat yang berminat, agar berhubungan dengan Bag Sumda Polres Salatiga untuk diadakan pembinaan pra seleksi sehingga nantinya dapat mempermudah dalam seleksi yang sebenarnya.

Exit mobile version