BinkamBinmas

Wakapolsek Cepogo Ajak Siswa Cinta Tanah Air Dan NKRI

tribratanews.jateng.polri.go.id/, Boyolali – Senin (20/3/2017) pukul 07.00-08.00 Wib Wakapolsek Cepogo Iptu Inyoman Sumasna menjadi pembina Upacara rutin setiap hari Senin di SMP Negeri 3 Cepogo Boyolali.
Dalam amanatnya Wakapolsek Cepogo menanamkan rasa cinta tanah air dengan melaksanakan tradisi Upacara Bendera setiap hari Senin secara tertib dan disiplin dalam segala bidang baik disiplin waktu, disiplin belajar serta mentaati tata tertib di Sekolah.
Sebagai warga Negara yang baik kita wajib menghormat Bendera Merah Putih dan cinta tanah air, hal ini merupakan implementasi penghargaan para jasa Pahlawan yang telah berjuang tanpa pamrih dan rela gugur dalam perjuangan Kemerdekaan demi keutuhan NKRI.
Setelah selesai Upacara Bendera dilanjutkan penyuluhan Penanggulangan Kenakalan Remaja dan dampak penyalahguanaan Narkoba oleh Kanit Binmas Aiptu Sangidan di Aula Smp Negeri 3 Cepogo.
Bhabinkamtibmas Bripka Siswanto menambahkan, mari kita saling menghargai satu sama lain sehingga tercipta proses belajar dan mengajar dengan dengan baik dan penuh rasa kekeluargaan,”ujarnya.
(Semi humas Cepogo)
 
 

Berita Terkait