Binmas

Bhabinkamtibmas Polsek Batang Kota Bripka Junari, Ajak Warga Jalin Persaudaraan

Tribratanewspoldajateng.com, Batang – Kedekatan anggota Bhabinkamtibmas dengan warga binaan harus tetap dijaga. Banyak cara untuk tetap dekat misal berkunjungan dengan warga binaan seperti apa yang di contohkan oleh anggota Bhabinkamtibmas Polsek Batang Kota Bripka Junari baru-baru ini.
Siang hari Senin  ( 20/03/2017 ), Bripka Junari mengatakan, untuk tetap menyambangi warga binaan yang ada di Dukuh Cepoko Rt 01 Rw 02 Desa Cepokokuning, bertamu ke rumah salah seorang warga tepatnya di rumah bapak Warno salah seorang tokoh masyarakat yang sedang ngobrol dengan tetangganya Bapak suyanto tetangga Pak Warno.
Anggota Bhabinkamtibmas Desa Cepokokuning berdialog dan menyisipkan pesan-pesan Kamtibmas, mengajak bapak Warno dan Pak Suyanto agar selalu berhati-hati dan selalu waspada terhadap orang yang belum di kenal dan pendatang baru pindahan dari wilayah lain untuk mengantisipasi dan, Juga mengajak untuk ikut menjaga keamanan lingkungan dan selalu berhati-hati waktu menerima tamu yang belum dikenal baik sales menawarkan barang  dagangan atau yang mengaku sebagai saudara.
Mari kita jalin rasa persaudaraan dengan warga lingkungan sekitar rumah keharmonisan dijaga ucap Bripka Junari
Joko Sutikno

Berita Terkait