Giat OpsLantas

Operasi Simpatik Candi 2017 : Polisi Tertibkan Parkir

Tribratanewspoldajateng.com, Kota Pekalongan – Dalam rangka Operasi Simpatik Candi 2017 Polres Pekalongan Kota Polda Jawa Tengah bersama Dishub Kota Pekalongan dan Satpol PP Kota Pekalongan melaksanakan penertiban dan penindakan parkir yang tidak sesuai aturan, karena sering menimbulkan kemacetan di Jalan Hayamwuruk, Jalan Dr Cipto dan Jalan Hasanudin Kota Pekalongan. Jum’at (3/3).
Kapolres Pekalongan Kota Polda Jawa Tengah AKBP Enriko Sugiharto Silalahi melalui Kasat Lantas AKP Sugiyanto mengatakan, Kami dari Pihak Kepolisian berusaha untuk menertibkan, supaya masyarakat pengguna jalan bisa merasa nyaman dan aman berlalu lintas untuk kepentingan masyarakat umum.
Mengenai perizinan itu kewenangan pihak Dishub Kota Pekalongan dan kami selalu koordinasikan dengan Dishub Kota Pekalongan tidak sembarangan memberikan izin lahan parkir, apabila bisa memicu kemacetan lalu lintas dan mengganggu kamtibmas.
Kasat Lantas menambahkan, Tindakan penertiban ini akan kami lanjutkan terus menerus secara rutin dan selalu koordinasi dengan instansi yang berwenang demi terciptanya situasi yang kondusif, khususnya wilayah hukum Polres Pekalongan Kota polda Jawa Tengah.
[Humas Polres Pekalongan Kota]

Berita Terkait