Polres Brebes Siap Amankan Rekapitulasi Hasil Pemilukada Brebes

Tribratanewspoldajateng.com – Brebes , Jajaran Kepolisian Re­sor (Polres) Brebes, Poda Jateng te­rus mengawal semua ke­giat­an Komisi Pemilihan Umum (KPU) yang berkaitan dengan pemilu Bupati dan Wakil Bupati Brebes. Tahapan Pemilikada Brebes tahun 2017, besok (rabu) akan memasuki tahap penghitungan (Rekapitulasi) suara tingkat Kabupaten yang akan dilaksanakn di Gedung Korpri Kabupaten Brebes.

Guna mengecek kesiapan dan mengoptimalkan personil pengamanan yang dilibatkan, personil gabungan melaksanakan Gladi kesipan pengamanan yang dilaksanakan di halaman gedung Korpri. Gladi kesipan ini dipimpin oleh Wakapolres Brebes Kompol Mashudi, SH yang dikuti oleh para perwira pengendali (Padal) dan seluruh personel gabungan dari Pori, TNI, Satpol PP, Dishub dan Linmas.

Disampaikan oleh Wakapolres bahwa khusus pengamann rapat Pleno dan rekapitulasi ini pihaknya akan membagi personil pengamann menjadi 3 ring. Dimana dimasing-masing ring akan dikendalikan oleh Padal yang sudah ditempatkan dimasing-masing titik.

Menurut Mashudi tidak hanya pengamanan diseputar area gedung Korpri saja saja yang menjadi
perhatian, arus lalu lintas seputaran gedung, perkantoran dan perkotaan juga dijaga ketat oleh
Personil Sat Lantas Polres Brebes. Hal itu dilakukan demi mengantisi­pa­si muncul­nya hal-hal yang tidak diinginkan.

“Berbagai tahapan Pemilukada Brebes telah kita amankan. Esok (Rabu) adalah rekapitulasi tingkat Kabupaten yang juga harus kita amankan. Oleh karena itu, kepada seluruh anggota dapat melaksanakannya sesuai dengan tugas dan fungsinya amsing-masing,” kata Wakapolres. (Hms)

Area lampiran
Exit mobile version