Binkam

Polisi Berikan Pelatihan Anggota PKS

Tribratanewspoldajateng.com  – Wonogiri, Mengingat padatnya arus lalu lintas di pagi hari, karena  bersamaan berangkatnya anak sekolah, para pegawai baik PNS  maupun swasta dan masyarakat lain yang akan beraktifitas mencari nafkah. Yang berpotensi mengakibatkan kecelakaan lalulintas dan sulitnya untuk dapat menyebrang jalan.

Hal yang demikian membutuhkan kehadiran Polisi. Karena tempat rawan yang perlu kehadiran Polisi amat banyak sedang anggota Polisi terbatas, maka atas perintah Kapolres Wonogiri AKPB Ronald Reflie Rumondor, SIK, MSi melaui Kapolsek Wonogiri Kota Kanit Binmas Iptu Hartoyo dan anggota Bhabin Bripka Susilo, Pada hari Senin 20/2/2017. mengadakan pembinaan dan  pelatihan  terhadap 17 siswa yang terdiri dari  8 laki laki dan 9 perempuan.

Patroli Keamanan Sekolah siswa siswi MTS Negri 1 Wonogiri di halaman sekolah MTS tetsebut Kapolsek Wonogiri Kota AKP Surono, SH mewakili Kapolres Wonogiri AKPB Ronald Reflie Rumondor ,SIK,MSi mengatakan “Pelatihan  meliputi materi teori dan prakyek patroli, TPTKP, P3K, Pengaturan Lalulintas, sistem pelaporan lewat telpon dan cara menyebrangkan jalan serta materi Baris berbaris, dan di jadwal 4 (empat) kali pertemuan.

“Program ini dimaksudkan untuk menyiapkan bala siap  guna dapat membantu tugas tugas Polisi utamanya pengaturan lalulintas dan membantu menyebrangkan teman temannya untuk dapat menyebrang jalan dengan selamat, di areal jalan raya dekat sekolah mereka. Selain juga untuk membantu pihak sekolah dalam menegakkan tatatertib sekolah dan menjaga keamanan dan ketertipan di lingkungan sekolah mereka.”kata Kapolsek.//(iwan Tribratanews).

Berita Terkait