Tribratanewspoldajateng.com, Purworejo – Dalam mendukung program promoter Kapolri Kapolsek Purwodadi AKP Sugiyanto yang diwakili oleh Wakapolseknya IPDA Tulus Priyanto telah menjadi irup dalam upacara bendera senin di sekolah. Hal ini Tak seperti biasanya bahwa upacara bendera yang biasanya dipimpin oleh Kepala Sekolah atau pejabat sekolahan, kini upacara rutin tersebut diambil alih oleh Wakapolsek Purwodadi Ipda Tulus (Senin, 20 Februari 2017).
Pidato Kapolsek Purwodadi , yang dibacakan oleh Wakapolsek Purwodadi lebih menekankan kepada kedisiplinan anak anak sekolah terkait lalu lintas.“Bila menggunakan kendaraan, cek dahulu perlengkapan dan kondisi kendaraan termasuk memakai helm dan membawa SIM STNK. Kebanyakan anak anak tidak memperdulikan hal tersebut padahal itu sangat penting. Dan jangan lupa patuhilah peraturan lalu lintas diantaranya marka jalan dan rambu rambu lalu lintas” ujar Ipda Tulus.
Selain itu Wakapolsek Purwodadi juga menyampaikan pentingnya sekolah yaitu untuk menimba ilmu, membangun dan membina mental kepribadian budi pekerti dan menjalin hubungan sosial kemasyarakatan. “Teruslah semangat belajar untuk berprestasi tinggi dan membanggakan orangtua bangsa Negara” tutur Ipda Tulus
(Lekman Humaspoerdjo)