Tribratanewspoldajateng.com, Kota Pekalongan – Sedikitnya 30 orang personil perlindungan masyarakat (Linmas) se-Kecamatan Buaran, Kabupaten Pekalongan mengikuti pelatihan dan pembinaan yang digelar oleh Polres Pekalongan Kota melalui Polsek Buaran. Senin (20/2).
Kegiatan yang dilaksanakan di Aula Kantor Desa Simbang Wetan. Kapolsek Buaran AKP Harsono mengatakan bahwa, selain dilakukan pembinaan juga dilakukan pembagian rompi kepada seluruh personil linmas yang hadir.
Kapolsek Buaran menyebutkan, salah satu tugas dan fungsi Linmas itu adalah bisa membantu menjaga keamanan masyarakat di lingkungannya masing–masing, hingga Linmas berperan dalam deteksi dini terhadap gangguan, ancaman dan tantangan tehadap keamanan ditengah lingkungan masyarakatnya, lebih singkatnya anggota linmas merupakan kepanjangan tangan dari Polri untuk menjaga kamtibmas di wilayahnya masing- masing.
“Artinya, kalau keberadaan linmas ini harus bisa dan harus menjadi mitra kerja baik polisi mauapun TNI yang memiliki tugas kerja di wilayahnya masing-masing desa. Hingga diteksi dini setiap apa itu terjadi bisa langsung menginformasikan ke polisi dan TNI,” katanya.
Dalam kegiatan tersebut dihadiri oleh seluruh Muspika Kecamatan Buaran.
[Humas Polres Pekalongan Kota]