tribratanews.jateng.polri.go.id/, Sragen – Ketua Yayasan Kemala Bhayangkari Cabang Sragen , ny Dewi Cahyo Widiarso selenggarakan kegiatan anjangsana bertempat di dukuh Jenar desa Jenar Sragen, Minggu (19/02/2017).
Kegiatan di gelar pada sabtu 18 pebruari 2017 dengan mengunjungi saudara Kadiman, seorang dengan penderita Hidrosipolus, kepala membengkak besar yang ia derita sejak 20 tahun silam. Kadiman yang aktifitas sehari harinya hanya bisa terbaring di ranjangnya, yang bisa dikatakan kumuh tersebut di rawat oleh ibunya, Kadiyem dengan kondisi yang sudah tua.
Kondisi ekonomi ibu kadiyem memang sangat memprihatinkan, untuk mencukupi kehidupannya ia hanya bisa mengandalkan belas kasih orang lain, maklum.. kondisinya sudah tua ditambah ia harus merawat anak satu satunya yang dalam kondisi sakit dan tidak bisa melakukan aktifitas apapun.
Ia juga tak tinggal di rumah yang bagus, rumahnya bisa di katakan hampir roboh, itupun juga atas belas kasih pemerintah desa Jenar yang memperbolehkan tanah kas desa tersebut untuk ditinggali ibu Kadiyem dan anaknya. Untuk menuju tempat tingal ibu kadiyem, rombongan Bhayangkari Sragen harus melintasi perbukitan dengan berjalan di jalan setapak, ditambah kanan kiri di tumbuhi semak belukar.
“Seperti bukan menuju rumah seseorang ,” ungkapnya. Ny Dewi Cahyo Widiarso beserta rombongan pengurus yayasan Kemala Bhayangkari Cabang Sragen dalam kunjungannya di dampingi Kapolsek Jenar memberikan bantuan berupa sembako dan kelengkapan rumah tangga, yang ia maksudkan untuk meringankan beban ekonomi ibu Kadiman.
(Wiyoto – PID Polsek Jenar)
Editor : tatik