Binkam

Polsek Tawangmangu Karanganyar Cek Lokasi Tanah Longsor di Desa Plumbon

Tribratanewspoldajateng.com, Karanganyar- Kapolsek Tawangmangu bersama anggota melakukan pengecekan lokasi bencana alam tanah longsor di Desa Plumbon Kecamatan Tawangmangu. Rabu (15/2/2017) jam 18.00 WIB.
Dalam beberapa hari terakhir, memang terjadi curah hujan yang cukup tinggi di wilayah Tawangmangu. Akibatnya tanah longsor terjadi, pada hari rabu, (15/2/ 2017) pada jam 17.00 WIB di Dukuh Rejo RT 01 RW 12 Desa Plumbon dengan ketinggian tebing tanah 25 meter, lebar  20 meter. Longsoran tanah ini mengenai bangunan tembok rumah  milik bapak Supono.
Untuk luas bangunan atau dinding yang jebol terkena longsor sekitar 13 x 12 meter, diperkirakan kerugian kurang lebih Rp 30.000.000,00 (tiga puluh juta rupiah).
Kapolsek AKP Riyanto mewakili Kapolres Karanganyar AKBP Ade Safri Simanjuntak, SIK, MSi menerangkan, setelah mendapatkan laporan kami bersama anggota langsung cek lokasi kejadian untuk mengevakuasi penghuni rumah serta barang-barang untuk mengantisipasi longsor susulan. Karena cuaca masih turun hujan dan tidak memungkinkan untuk melakukam pembersihan maka besok pagi personil Polsek dan warga masyarakat akan gotong royong kerja bakti membersihkan longsoran tersebut.
Danang Bhayangkara Promoter Polsek Tawangmangu

Berita Terkait