Tribratanewspoldajateng.com, Karanganyar – Dalam menciptakan kamtibmas yang kondusif, Kepolisian Sektor Matesih Polres Karanganyar Polda Jateng mengamankan jalannya pengajian Ahad Pagi di Balai Desa Matesih, Minggu (12/02/2017).
Dalam pengajian yang dihadiri kurang lebih seribu jamaah ini, sebagai pembicara Ustadz Abdul Muid (Ketua Dmi Karanganyar) dengan tema “Penyakit Hati”.
Kapolsek Matesih AKP FX Joko Pujianto SH menyampaikan dalam pengamanan tersebut, Polsek Matesih menempatkan anggotanya dibeberapa titik untuk mengatur arus lalu lintas maupun pengamanan tempat parkirnya.
“Kita ingin menciptakan iklim kamtibmas yang sejuk di wilayah Matesih, maka dari itu kita hadir dalam setiap kegiatan masyarakat,” jelas AKP Joko.
Wardoyo Bhayangkara PID Promoter Polsek Matesih