Pembinaan Personel

Pelaksanaan Evaluasi Kinerja Polsek Gondangrejo Karanganyar Optimalkan Pelaksanaan Tugas Anggota

Tribratanewspoldajateng.com, Karanganyar – Kapolsek Gondangrejo Polres Karanganyar AKP Sugeng Dwiyanto, SH melakukan evaluasi terhadap kinerja seluruh anggotanya untuk menjaga sinergi antar anggota di ruang pertemuan Mapolsek pada Sabtu (11/02/2017) pukul 08.00 WIB.
Pelaksanaan Evaluasi kinerja sangat penting dilakukan untuk mengetahui capaian pelaksanaan tugas anggota dan membuat rencana kegiatan untuk meningkatkan keberhasilan pelaksanaan tugas individu anggota maupun secara kesatuan Polsek Gondangrejo.
AKP Sugeng Dwiyanto mengevaluasi pelaksanaan tugas dari masing – masing unit dan fungsi dengan mendengarkan capaian kinerja serta kendala pelaksanaan tugas dilapangan oleh anggotanya. Pelaksanaan Atensi dan Evaluasi di Polsek Gondangrejo dilaksanakan secara rutin untuk mengoptimalkan kinerja seluruh anggota.
“Hal ini kami lakukan untuk mengoptimalkan kinerja anggota, jika terdapat kendala pelaksanaan tugas bisa kita pecahkan bersama dalam mencari solusi sehingga anggota dalam melaksanakan kegiatan dapat saling membantu serta dapat bersinergi dengan anggota lainnya,” terang AKP Sugeng Dwiyanto, SH.
Rumanto Bhayangkara PID Promoter Gondangrejo Karanganyar

Berita Terkait