Tribratanewspoldajateng.com – JEPARA – Numpang cuci kaki, seorang pemuda justru mencuri kendaraan sepeda motor yang diparkir di teras rumah, Minggu (5-2-2017). Namun saat mengambil motor tersebut ada yang melihat dan pencuri itu pun langsung dipolisikan.
Sore itu sekitar jam 16.30 WIB tersangka ZA (22) warga Desa Kelet Kecamatan Keling masuk ke pekarangan rumah milik Bakri (53) Pakis Aji Rt 29/5 Jepara Jawa Tengah numpang cuci kaki, saat itu pemilik rumah baru saja pulang dari mencari rumput dan sepeda motor honda supra diparkir di depan rumah, kemudian korban duduk bersama isterinya.
Setelah selesai mencuci kaki pelaku duduk diatas motor borban sekitar 10 menit, lalu membuka tutup tengki mengecek bensin di tangki, langsung menstater langsung dibawa lari. Melihat motornya dibawa oleh orang yang tidak dikenal sontak, Bakri yang melihatnya mengejar sambil teriak “Maling!! Maling !!” dan menariknya untuk mempertahankan kendaraan miliknya. Selang beberapa saat banyak orang yg membantu menangkap pelaku, karena masa semakin banyak kemudian pelaku diamankan. Kemudian bersama saksi lainnya melaporkan kejadian pencurian ini ke Polsek Pakis Aji Polres Jepara untuk dipidanakan.
Kapolres Jepara AKBP M Samsu Arifin SIK MH melalui Kapolsek Pakis Aji Iptu Sumardi mengatakan kerugian material dari pencurian sepeda motor ini tiga juta rupiah.
“modus pelaku dengan mencari kelengahan pemilik”, tutur Iptu Sumardi.
Tersangka saat ini ditahan di Polres Jepara dengan barang bukti berupa sepeda motor Honda Supra tahun 2009 warna hitam K-5138-KL milik korban.