Mahasiswa STIK Jalin Silaturahmi Dengan Tokoh Agama Kab. Banyumas

Tribratanewspoldajateng.com, Purwokerto – Kepolisian Resor Banyumas, Polda Jawa Tengah mengenalkan mahasiswa STIK angkatan 70 tokoh agama Kab. Banyumas dengan cara bersilaturahmi, Selasa (7-2-2017).

Kegiatan yang diikuti oleh 3 mahasiswa yaitu Roy Prima, Fudin Ismail dan Ade Zaldi ini megunjungi tokoh agama NU Purwokerto, tepatnya di kediaman bapak Ahmad Riyanto, S.Ag yaitu pemilik Yayasan Al-Hidayah Purwokerto.

Suasana dalam silaturahmi disambut humanis dan kekeluargaan dengan memperkenalkan apa itu PTIK dan kegiatan yang dilaksanakan oleh mahasiswa PTIK selama kurang lebih seminggu di Banyumas.

Dialog serta diskusi tentang kegiatan keagamaan dan hubungan NU dengan Kepolisian di wilayah Banyumas. Ustad Ahmad Riyanto, S.Ag menyampaikan bahwa ulama saat ini sangat berperan dalam meredam kondisi dan persepsi umat yang sangat beragam, dalam hal ini dapat dikatakan bahwa peran sebagai ulama sangat berperan untuk meluruskannya apabila terjadi masalah terkait keagamaan.

“Ulama jangan diam ketika melihat situasi dan kondisi umat yang tidak faham akan suatu keadaan serta jangan menunggu ketika mereka meminta tausiah, akan tetapi harus senantiasa memberikan tausiah yang berisi pencerahan-pencerahan kapanpun dan dimanapun tanpa harus diminta, sehingga tidak akan terjadi salah tafsir atau pemahaman yang salah.”, tutur mahasiswa Fudin.

Demikian juga harapan dari tokoh agama mengajak dan menghimbau agar dalam menangani situasi yang terkait SARA, Polri harus lebih banyak memberikan informasi dan selalu mengkomunikasikan proses penegakan hukum yg di laksanakan sehingga tidak timbul persepsi yang salah terhadap Polri.

(PID Promoter Humas Polres Banyumas)

Exit mobile version