Tribratanewspoldajateng.com, Sukoharjo – Dalam rangka menekan kriminalitas dan cegah 3C di malam hari, anggota Polsek Mojolaban, Polres Sukoharjo melaksanakan Blue Light Patrol di tempat-tempat rawan di wilayah hukum Polsek Mojolaban, Polres Sukoharjo. Selasa ( 07/02/2017 ) malam
KA SPKT II AIPTU Giyat Tri Subagyo beserta anggota Polsek Mojolaban melaksanakan Blue Ligh Patrol dengan sasaran pada ATM-ATM dan kantor Bank-Bank diwilayah Mojolaban. Pada saat berhenti di Bank BPD Capem Mojolaban Aiptu Giyat TS menyampaikan himbauan kepada Satpam Kristanto agar orang yang masuk ke ATM nya diawasi dan motornya juga diawasi demi keamanan nasabah dan meningkatkan kewaspadaan
Kegiatan tersebut dilaksanakan sesuai dengan perintah Kapolsek Mojolaban Polres Karanganyar AKP Priyono,SH agar seluruh anggota unit patroli dan Bhabinkamtibmas melaksanakan patroli dan sambang ke tempat obyek vital, Bank,ATM, tempat -tempat rawan serta perkantoran.
( Aiptu Mulyadi Humas Polsek Mojolaban ).