Tribratanewspoldajateng.com – Polres Sukoharjo – Kanit Binmas Polsek Gatak Polres Sukoharjo Polda Jateng , Aiptu Suhardi bersama 7 Anggota Bhabinkamtibmas mengamankan Pencairan PKH ( Program Keluarga Harapan) di dukuh Jantran Rt. 03/05, desa Mayang Kecamatan Gatak Kabupaten Sukoharjo. Selama 2 hari Jumat dan Sabtu 03 s/d 04 Pebruari 2017
“Pelaksanaan pencairan PKH dilaksanakan 2 tahap pada hari Jumat tanggal 03 Pebruari 2017 dan Sabtu tanggal 04 Pebruari 2017 “
“Tahap pertama hari Jumat tanggal 03 Pebruari 2017 meliputi 7 Desa antara lain Desa Mayang 21 KPM , Desa Jati 17 KPM , Desa Kagokan 14 KPM , Desa Klaseman 11 KPM , Desa Blimbing 32 KPM , Desa Geneng 50 KPM , Desa Krajan 65 KPM , jumlah 7 desa 210 KPM jumlah Dana yang dicairkan Rp. 77.225.000.
” pelaksanaan pencairan PKH tahap kedua hari Sabtu tanggal 04 Pebruari 2017 meliputi 7 desa antara lain : Desa Trisemi jumlah 14 KPM
Desa Tempel 19 KPM, Desa Sanggung 28 KPM, Desa Sraten 39 KPM, Desa Wironanggan 32 KPM , Desa Luwang 49 KPM , Desa Trangsan 125 KPM , jumlah dana yang dicairkan jumlah 7 desa 286 KPM Rp. 113.262.000.
“Dalam pencairan PKH di pusatkan 1 tempat di rumah Bp. WARSINO Dukuh Jantran Rt. 03/05 Desa Mayang Kecamatan Gatak Sukoharjo Dana PKH yang dibagikan untuk 14 Desa sebanyak Rp. 190. 487. 000. Yang dibagikan oleh petugas Bp. Warsino sebagai koordinator Agen 46 yang di tunjuk dari Kabuoaten Sukoharjo dan Ibu Alfadita Dea dari petugas Bank BNI “
Kanit Binmas Aiptu Suhardi disela-sela dalam pengamanan menyempatkan membrikan himbauan kepada para warga yang menerima bantuan dana Program Keluarga Harapan supaya hati-hati saat pulang membawa Uang demi keamanan Uang simpanlah didalam jok sepeda motor bila merasa diokuti orang berhentilah di tempat yang ramai untuk menghindari hal-hal yang tidak kita inginkan. Jelas Aiptu Suhardi
Salah satu warga Sutiyem yang menerima bantuan dana PKH mengucapkan banyak terima kasih kepada Polisi yang telah memberi saran dan himbauan demia keamanan . Kata Sutiyem
Koordinator Agen 46 Warsino menjelaskan kami sebagai koordinator agen 46 yang ditunjuk dari Kabupaten Sukoharjo untuk membagiakan Dana PKH untuk Kecamatan Gatak jumlah PKM ada 496 sekecamatan Gatak Kabupaten Sukoharjo, demi keamanan untuk pencairan kami pusatkan di 1 tempat di dukuh Jantran Rt.03/05 Desa Mayang Kec. Gatak Sukoharjo, kami sebagai koordinator mengucapkan banyak terima kasih kepad Kapolsek Garak yang telah memberikan Pengamanan jalannya pencairan dana PKH yang saat ini dipimpin Kanit Binmas bersama 7 Anggotanya, kami merasa aman atas kehadiran Polisi di tengah-tengah kami. Kata Koordinator Warsino
Dilain kesempatan Kapolsek Gatak Akp Yulianto. SH.MH , Saat di komfirmasi melalui selulernya menjelaskan untuk memberikan rasa aman tehadap warga yang menrima bantuan dana PKH dari Pemerintah kami menerjunkan Anggota untuk mengamankan pembagian bantuan dana tersebut supaya warga yang menerima bantuan selalu merasa aman. Pungkas Kapolsek Gatak Akp Yulianto. SH.MH