tribratanews.jateng.polri.go.id/ – Guna memberikan pelayanan prima kepada masyarakat Polsek Doro Polres Pekalongan selalu hadir di setiap kegiatan masyarakat. Seperti halnya malam ini kegiatan pengamanan hiburan musik orgen tunggal secara bersamaan di tiga tempat yaitu di desa Rogoselo, Desa Randusari dan Desa Lemahabang dlm acara hajatan pernikahan. Kamis, 26/1/2017
Pengamanan giat masyarakat tersebut bertujuan untuk memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat yang menonton dan tamu undangan. Kapolsek Doro AKP SUHARYOSO, SH saat memimpin apel pengamanan menekankan kepada seluruh anggota yang terlibat pengamanan utk dapat menghimbau warga yang menonton agar selalu tertib dan jaga keamanan, jangan meminum minuman keras karena dapat berdampak pada perbuatan yang bisa menimbulkan keributan. Acara berjalan aman, tertib dan kondusif hingga selesai jam 23.00 wib.