Kapolres Magelang Kota Menjadi Irup MA Al Iman Magelang

tribratanews.jateng.polri.go.id/ – Kapolres Magelang Kota Jawa Tengah, AKBP Hari Purnomo SIK SH menjadi Pembina Upacara Pengibaran Bendera di MA Al-Iman Kota Magelang , Senin (23/01/2017).

Upacara Bendera hari Senin yang berlangsung pada pukul 07.00 WIB tersebut di hadiri oleh 550 siswa/siswi MA maupun MTs beserta 54 Guru, Staf , maupun Karyawan.

Dalam amanatnya, Kapolres menyampaikan ucapan terimakasih kepada pihak sekolah yang telah memberikan kesempatan sebagai pembina upacara di sekolah tersebut. Beliau juga memberikan evaluasi serta apresiasi yang sangat besar kepada petugas upacara sehingga upacara dapat berjalan dengan khidmat dan lancar.

Dalam kesepatan ini Kapolres menyampaikan pesan dan imbauan kamtibmas kepada siswa untuk mematuhi UU Lalu Lintas, terutama siswa yang telah mengendarai kendaraan bermotor ke sekolah di wajibkan sudah memiliki SIM dan memperhatikan kelengkapan kendaraan dan tetap mengutamakan keslamatan dalam berkendara.

Para siswa untuk menjauhi miras dan Narkoba, Semua berasal dari coba-coba dan rasa ingin tahu yang besar dari diri sendiri imbuh Kapolres Magelang Kota AKBP Hari Purnomo SIK SH.

Acara di lanjutkan dengan silaturahmi bersama bersama Guru dan Kepala Sekolah MA Al Imanhingga berakhir pukul 08.00 wib. (polresmagelangkota.com)

Exit mobile version