tribratanews.jateng.polri.go.id/ -Senin,(16/01/17) pukul 09.00 wib Brigadir Suryanto anggota Bhabinkamtibmas Polsek Kemusu Polres Boyolali memberikan Penyuluhan kepada Ibu-ibu di Balai Desa Bawu Kecamatan Kemusu Tentang KDRT dan juga memberikan penyuluhan tentang Bahaya Narkoba Kepada Para Remaja yang juga ikut hadir di Balai desa Tersebut.
Kegiatan Berlangsung dengan Lancar Ibu-Ibu dan Para Remaja merasa Senang dengan Adanya Penyuluhan yang diberikan oleh Brigadir Suryanto tersebut karena menurut warga Brigadir Suryanto merupakan anggota Bhabinkamtibmas yang dikenal sangat ramah terhadap warga binaannya, warga juga mengatakan mendapatkan Ilmu Pengetahuan yang sangat Bermanfaat bagi mereka. Selesai mengadakan Penyuluhan Tersebut Brgadir Suryanto memberikan Sarana Kontak kepada Para Remaja Desa Berupa Alat Olahraga sepasang Bed Pingpong atau tenis meja yang di Terima Oleh Perwakilan Remaja Desa Bawu.
“sebagai anggota Polri yang mengemban tugas sebagai anggota Bhabinkamtibmas harus dekat dengan warga binaan kita dan harus selalu berkomunikasi setiap ada permasalahan yang timbul di warga, kita juga harus bisa menyelesaikan agar situasi Kamtibmas selalu terjaga aman dan Kondusif” ujar Brigadir Suryanto.
“dan untuk para remaja yang notabanenya adalah sebagai penerus bangsa agar menjauhi yang namanya semua jenis Narkoba karena akan merusak mental generasi penerus Bangsa yaitu dengan cara mengerjakan kegiatan yang positif antara lain seperti olahraga maupun kegiatan positif yang lainnya” imbuhnya