BinkamFeaturedMitra PolisiReskrim

Kapolres Temanggung : Tindak Tegas Siapapun yang Melawan Hukum

Tribratanewspoldajateng.com – Kepala Kepolisian Resor (Kapolres) Temanggung AKBP Wahyu Wim Hardjanto menekankan kepada anggotanya agar tegas terhadap siapapun yang melanggar dan melawan hukum, khususnya perbuatan intoleransi.

“Siapapun yang melakukan tindakan melawan hukum harus ditindak tegas, apalagi perbuatan intoleransi,” tegas Kapolres Temanggung AKBP Wahyu Wim Hardjanto dihadapan seluruh anggotanya saat melaksanakan apel pagi, di Halaman Mapolres Temanggung, Senin (9/1/2017) pagi.

Terkait isu saat ini yang sedang berkembang ditengah masyarakat, khususnya isu komunis dan isu kenaikan pajak. Menurutnya, sebagai anggota Polri harus bisa memberikan pengertian kepada masyarakat tentang kebijakan pemerintah.

“Sampaikan kepada masyarakat kalau yang naik itu PNBP-nya, bukan pajaknya. Sebagai anggota Polri, kita harus bisa mengantisipasi isu-isu tersebut,” jelasnya.

Mengenai situasi lokal, Wahyu mengungkapkan, ancaman teroris masih ada, meskipun suasana yang adem ayem di Temanggung, tapi kita harus tetap waspada. “Jangan sampai kita terlena dengan situasi saat ini, kita harus bisa mendeteksi adanya pergerakan kelompok teroris di wilayah Temanggung,” ungkapnya.

“Persempit ruang gerak mereka (kelompok teroris), cegah dengan kegiatan rutin yang ditingkatkan,” sambungnya.

Wahyu juga mengingatkan kepada seluruh anggotanya, fungsi atau peran pembinaan masyarakat tidak hanya dilakukan oleh anggota Bhabinkamtibmas saja, akan tetapi dilakukan oleh seluruh anggota Polri.

“Tidak ada satu desa pun yang tidak tersentuh oleh anggota polisi, semuanya harus tersentuh,” pungkasnya.

(Humas Polres Temanggung)

Berita Terkait